Judul : Tauto Pekalongan
link : Tauto Pekalongan
Tauto Pekalongan
Tauto Pekalongan |
Pagi teman-teman,
Menu tadi malam ini teman-teman, Tauto Pekalongan ... yummy lho ... Pasti banyak yang suka.
Yodha jadi ketagihan olahan tauco nich..setelah suka Kangkung Tauco ... pas aku tawarkan bikin soto ... langsung semangat ... padahal dulu sering kulineran ke Pekalongan ... kalau ditawari makan soto ini Yodha gak mau coba...🤣 ... sekarang setelah tau rasanya jadi suka Tauco dia ðŸ¤
Tauto adalah Soto khas Pekalongan..yang di sajikan dengan Sambal Tauco..jadi kemerahan gitu warna Sotonya..tapi ini tetap segar lho teman2 rasanya.
Tauto Pekalongan
Bahan :
- 400 gram Daging Sapi..( aku pakai Tetelan Lulur, yang mudah empuk walau tanpa di presto ) potong kecil2, rebus
- 2 sereh
- 2 daun salam
- 2 cm jahe, memarkan
Bumbu :
- 6 bawang merah
- 3 bawang putih
- 4 kemiri sangrai
- 1/2 sdk teh merica butiran
Cara Membuat :
- Tumis bumbu halus , masukkan ke rebusan daging
- Tambahkan bumbu rempah daun salam dll
- Masukkan kaldu sapi 2 sdk teh
- Gula pasir 1 sdk teh
- Secukupnya garam
- Masak dengan api kecil hingga meresap
Sambal Tauco:
- 6 bawang merah, iris
- 6 cabai merah, haluskan
- 100 gram Tauco
- 40 gram gula merah
- 2 daun bawang, iris halus
- 200 ml air
Cara Membuat :
- Tumis bawang merah dan cabai
- Masukkan tauco..air dan gula
- Masak hingga meresap
- Cek rasa..tidak perlu garam..tauco udah ada rasa asin
- Masukkan daun bawang
- Sajikan soto dengan ketupat/nasi
- Tuang Sambal Tauco di atasnya
Nah..punya resep menu khas daerah teman2..Ayuk ikutan #giveawaybundadidi2020 .. masih sampai akhir bulan Juli ini ya periodenya...💕💕
Demikianlah Artikel Tauto Pekalongan
Sekianlah artikel Tauto Pekalongan kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Tauto Pekalongan dengan alamat link https://resepmasakasalan.blogspot.com/2020/07/tauto-pekalongan.html